Dalam upaya meningkatkan kapasitas sumber daya PMI Kota Jakarta Selatan melatih 35 orang Guru Pembina PMR baik dari sudin pendidikan wilayah I, sudin pendidikan wilayah II dan kankemenag kota Jakarta Selatan.
Adapun selain mengupas tuntas perihal siklus pembinaan PMR baik di wilayah dan sekolah, para peserta Pelatihan Guru Pembina PMR – PMI Kota Jakarta Selatan juga dibekali materi, praktek dan simulasi perihal Pertolongan Pertama, Perawatan Keluarga dan Manajemen Tanggap Darurat Bencana (Sekolah Aman Bencana) yang dilaksanakan dari 21 – 23 September 2023 di Cisarua – Bogor
Sie. PMR&RLW